BAZNAS Kabupaten Kolaka Utara Menyalurkan Bantuan Santunan Fakir Miskin
09/03/2024 | Penulis: Hisbullah, S.Pd

Ketua BAZNAS Kabupaten Kolaka Utara saat menyerahkan bantuan
KOLAKA UTARA - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Kolaka Utara telah menyalurkan bantuan santunan kepada fakir miskin di Desa Pakue pada hari Jumat, tanggal 08 Maret 2024. Kegiatan ini merupakan bagian dari program BAZNAS Kabupaten Kolut untuk memenuhi salah satu program penyaluran dari delapan asnaf yang berhak menerima bantuan.
Acara penyaluran bantuan tersebut turut dihadiri oleh Pejabat Pemerintah (Pj.) Bupati yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Kolaka Utara, bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) se-Kabupaten Kolaka Utara, serta para camat se-Kabupaten Kolaka Utara. Tak hanya itu, ratusan masyarakat turut berpartisipasi dalam kegiatan penutupan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat kabupaten.
Bantuan yang disalurkan berupa santunan uang tunai kepada fakir miskin yang telah terdaftar dalam database. Ketua BAZNAS Kabupaten Kolaka Utara Ajmal Arif, Lc.,SH.,MHI menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan rutinitas yang dilakukan setiap triwulan. Semua warga fakir miskin yang terdaftar akan menerima santunan uang tunai sebagai bagian dari upaya pemberdayaan ekonomi mereka.
Pemerintah daerah pun memberikan apresiasi yang tinggi terhadap kegiatan ini. Mereka berharap agar kegiatan tersebut dapat berlanjut secara berkelanjutan, memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat fakir miskin di Kabupaten Kolaka Utara.
Berita Lainnya
Peduli Korban Puting Beliung, BAZNAS Kolaka Utara Salurkan Bantuan untuk Warga Sulaho
BERITA05/07/2025 | Kabid Humas BAZNAS Kolaka Utara
Wakil Ketua BAZNAS Kolaka Utara Serahkan Bantuan untuk Korban Puting Beliung di Desa Ponggiha
BERITA28/08/2025 | Hisbullah, S.Pd., M.Pd (Kabid Humas BAZNAS Kolaka Utara)
Ketua dan Wakil Ketua Baznas Kolaka Utara Ikuti Rakornas Zakat 2025 di Jakarta
BERITA29/08/2025 | Hisbullah, S.Pd., M.Pd (Kabid Humas BAZNAS Kolaka Utara)
Rakor Optimalisasi Kampanye ZIS, BAZNAS Kolaka Utara Dorong Kolaborasi untuk Tingkatkan Kesadaran Umat
BERITA07/01/2026 | Hisbullah, S.Pd., M.Pd (Kabid Humas BAZNAS Kolaka Utara)
BAZNAS Kolaka Utara Salurkan Bantuan Rp5 Juta kepada Korban Kebakaran di Desa Beringin
BERITA10/05/2025 | Kabid Humas BAZNAS Kolaka Utara
BAZNAS Kolaka Utara Gelar Bimbingan Penyelenggaraan Jenazah untuk Perempuan dari Seluruh Desa
BERITA25/11/2025 | Hisbullah, S.Pd., M.Pd (Kabid Humas BAZNAS Kolaka Utara)

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
Info Rekening Zakat
